Rabu, 06 Juni 2012

“Rebutan Rumah Gratis” Rumah123.com Sedot Pengunjung



Rumah123.com, situs properti terdepan di Indonesia yang dikelola iProperty Group Limited, hari ini mengumumkan perolehan persentasi jumlah konsumen terkait program kontes “Rebutan Rumah Gratis”. Kontes yang diadakan sejak  Mei tersebut merupakan kampanye media sosial dan media online yang paling besar diselenggarakan oleh situs properti nasional. Acara tersebut memberikan kesempatan kepada setiap orang yang beruntung untuk memenangkan satu rumah gratis senilai lebih dari Rp500 juta di Jakarta.

Sejak peluncuran kontes tersebut, terungkap bahwa persentase konsumen mengukuhkan posisi Rumah123.com sebagai pemimpin dalam situs properti dengan meraih lebih dari 33% pengunjung unik hanya dalam waktu sebulan sejak April 2012. CEO iProperty Group, Shaun Di Gregorio, saat menanggapi hasil persentase ini mengatakan bahwa bulan lalu bukan hanya merupakan momen penentu bagi Rumah123.com, tetapi juga sebuah bukti kepada iProperty Group yang terus fokus pada pertumbuhan melalui inovasi dan eksekusi dari strategi yang jelas.

Dia menambahkan, dengan hasil yang kuat seperti ini, Rumah123.com terus memperluas jarak antara kompetitor-kompetitornya dan tetap menjadi pilihan situs yang diminati konsumen dan para pengiklan. “Hasil dari peluncuran kontes tersebut sangat menggembirakan dan merupakan indikasi yang jelas bahwa kami berhasil dalam proses menetapkan Rumah123.com sebagai situs terfavorit di Indonesia. Kontes tersebut juga sejalan dengan upaya tanggung jawab sosial perusahaan untuk menggaet dan menggapai penduduk Indonesia dari beberapa generasi dan juga pada saat yang sama mengubah kehidupan sesorang yang beruntung,” kata Di Gregorio.

Perbandingan data pada Mei dan bulan April 2012 terungkap telah terjadi lonjakan besar jumlah pengunjung unik, dari 554.416 ke 739.281. terjadi pula lonjakan pada peningkatan jumlah kunjungan dari 1 juta ke 1,3 juta, atau masing-masing naik sekitar 33% dan 24%. Impresi halaman situs juga meningkat dari 17 juta ke 19,6 juta dengan persentase 15%. Sementara, jumlah konsumen yang berlangganan untuk menerima email pemberitahuan meningkat drastis sebesar 476% dan jumlahpelanggan newsletter juga merangkak naik dari 117.832 ke 147.791 juta atau naik 62%.

“Acara yang menitikberatkan pada meraih konsumen melalui media sosial juga melihat jumlah fans di Facebook pada fan page Rumah123.com meningkat drastis sebesar 476% dan jumlah follower di Twitter meningkat sebesar 133%”, kata Di Gregorio.


Mei
Apri
Kenaikan
Pengunjung Unik
739.281
554.516
33%
Kunjungan
1.326.926
1.069.245
24%
Kesan pada Halaman
19.600.000
17.000.000
15%
Pelanggan
147.791
117.832
62%
Pelanggan yang berlangganan lwt email
21.327
8.084
164%
Fans Facebook
47.117
8.185
476%
Follower Twitter
14.200
6.000
133%

Di Gregorio menambahkan, untuk menyukseskan program “Rebutan Rumah Gratis”, mekanisme kontes dibuat sesederhana mungkin. Hadiahnya pun ditetapkan agar menarik yang kiranya bisa mengubah hidup seseorang selamanya. “Berdasarkan data dalam situs kami, terlihat bahwa area BSD di Tangerang, Jakarta secara konsisten berada pada peringkat kedua sebagai area yang paling banyak dicari. Karena itu, rumah yang kami berikan pun berada di area tersebut.”

Kontes akan dibagi menjadi dua tahap. Tahap pertama, yang akan berlangsung dari 1 Mei 2012 sampai 31 Juli 2012, setiap peserta diminta menyelesaikan tiga langkah sederhana untuk mendapatkan nomor registrasi. Setelah itu, dengan hadirnya perwakilan dari Departemen Sosial, Notaris, dan Kepolisian Indonesia,  akan dipilih 123 finalis kontes untuk berpartisipasi dalam tahap kedua kontes “Rebutan Rumah Gratis”.

Pada tahap kedua, yang akan berlangsung dari 6-24 Agustus 2012, finalis kontes 123 akan diminta berpartisipasi dalam sebuah tantangan kreatif yang melibatkan publik untuk memilih secara online. Panel juri selanjutnya akan menentukan pemenang grand prize sebuah rumah gratis di BSD, Tangerang, Banten. Acara grandfinal-nya diselenggarakan pada 15 September mendatang. “Kami sangat mengharapkan siapa saja berpartisipasi dalam program ini,” kata Di Gregorio. “Prioritas dan fokus kami untuk enam bulan ke depan adalah mempercepat pertumbuhan di Indonesia.”[Technolator Asia]

0 komentar:

Posting Komentar

Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best Buy Printable Coupons